Demi memenuhi tugas yang diberikan pada mata kuliah Penghantar Psikologi yaitu membuat sebuah survey, saya mengambil tema Me and IT, kenapa? karena survey ini tentang bagaimana keseharian yang biasa saya alami selama saya menjadi mahasiswa IT. Maka dari itu survey ini diperuntukkan kepada teman-teman saya sesama mahasiswa IT juga. Saya ingin tahu dari sudut pandang mereka dan bagaimana pendapat mereka ,apakah sama atau justru sangat berbeda dengan saya.
Selain itu, saya juga bisa mengetahui sedikit karakter teman-teman saya dari jawaban yang mereka pilih dan respon yang mereka berikan. Karena itu saya sangat berterima kasih kepada teman-teman yang sudah bersedia mengisi survey saya ini, karena tanpa respon dari kalian survey ini tidak berarti apapun . Dan saya mohon maaf apabila ada pertanyaan yang kurang berkenan bagi teman-teman sekalian.
Semoga hasil survey ini tidak hanya bermanfaat bagi saya, namun juga bagi kita semua. :)
Berikut hasil survey saya dari respon 39 orang :
1. Bagaimana perasaan Anda selama menjadi mahasiswa IT?
2. Apakah ilmu dan pengajaran yang Anda dapat selama ini bisa Anda ikuti dengan baik?
Dan 39% lainnya menyatakan Sedang *ini menurut saya juga*. Inti dari alasan yang diberikan adalah kurang begitu paham pada beberapa mata kuliah tertentu. Bagaimana cara dosen mengajar dan mata kuliah apa yang diberikan tentu sangat berpengaruh dalam pemahaman kita menangkap teori tersebut, disini minat kita yang menentukan. Selain itu suasana kelas tentu menjadi salah satu faktor, karena itu berkaitan dengan fokus dan konsentrasi kita dalam menangkap pelajaran
3. Seberapa besar Teknologi mempengaruhi kehidupan Anda?
Ketika membuat pertanyaan ini saya yakin tidak akan ada yang menjawab 'tidak berpengaruh' , namu saya tetap memsukannya ke dalam pilihan :p . Kesimpulan jawaban dari pertanyaan ini adalah Teknologi berpengaruh besar dalam kehidupan. Dimana-mana sudah kita temui teknologi yang semakin berkembang dalam bidang apapun itu. Maka teknologi hampir selalu ada dalam hidup kita, dimanapun dan kapan pun.
4. Bagaimana tingkat ketergantungan Anda terhadap teknologi, terutama internet dalam kehidupan Anda selama ini ?
5. Setujukah Anda ada perbedaan logika, pola fikir dan tingkah laku seorang IT, misalkan Anda sendiri, dengan masyarakat awam?
Menurut hampir seluruh responden setuju dengan pernyataan tersebut, hanya ada 1 respon yang tidak setuju. Garis besar dari beberapa alasan yang didapatkan: Dari segi pemahaman dan metode belajar sudah berbeda. Kebanyakan masyarakat umum hanya peduli dan mengerti pada pemakaian tanpa tahu dasar-dasar dari pembuatan dan kegunaannya, sehingga kadang sering penggunaanya menyimpang dan akhirnya jadi berdampak negatif. Seorang IT pasti sudah sering membuat program dam membangun suatu website atau jaringan,dll, dan semua itu memerlukan logika dalam pemecahan masalahnya dan diselesaikan secara sistematis dan terstruktur. Karena itu logika seorang IT biasanya lebih kuat dan terencana. Dan semakin berkembangnya teknologi maka pemikiriran dan prilaku seorang IT juga berkembang.
6. Apakah Anda merasakan kecocokan dan kenyamanan dengan lingkungan kuliah Anda?
Banyak respon yang menilai nyaman dan menilai lumayan dengan lingkungan kuliahnya. Gedung perkuliahan yang dilihat sudah cukup baik dan fasilitas yang cukup memadai, walaupun terkadang fasilitas yang tersedia tidak dapat beroperasi dengan baik dan seharusnya, contohnya AC dan Wifi. Tapi yang paling penting dari semua itu adalah teman-taman nya yang menyenangkan, menarik dan juga seru. Saya merasakan orang-orang dikelas saya itu baik, ramah, lucu, aneh, dan mudah untuk berteman, jadi suasana terasa akrab dan tidak membosankan :)
7. Mata kuliah apa yang paling Anda minati?
Dari perbandingan respon diatas, dapat dilihan bahwa Web merupakan yang paling diminati *ini juga pilihan saya*. Karena membangun sebuah web itu cukup menyenangkan walaupn tidak selelu mudah. Kita berusaha membuat tampilan yang menarik dan user friendly sehingga memudahkan pengunjung.
Lalu selanjutnya Multmedia. Multimedia merupakan salah satu dari Teknologi yang perkembangannya sangat pesat. Selanjutnya pemrograman,. Sebenarnya mata kuliah ini yang paling banayk tidak disukai, karena kebnayakn berpendapat sangat sulit dan susah dipahami *pendapat sendiri juga sebenarnya :p*. Terakhir jaringan. Mungkin karena kami belum terlalu mempelajari materi ini maka tidak banyak responden yang berminat.
Dari pilihan jawaban, hampir semua responden memilih 2 jawaban ini, yaitu Handphone ( 78%) dan Laptop (22%).
9. Dalam kehidupan sosial, manakah yang membuat Anda mudah berinteraksi dengan orang lain?
Lebih banyak yang memilih berinteraksi dalam kehidupan nyata, karena lebih mudah dan akan lebih baik jika langsung bertatap muka dan lawan bicara kita tanpa harus menggunakan alat komunikasi. Kita bisa melihat secara langsung ekspresi dan nada suara lawan bicara kita, sehingga kita bisa menilai bagaimana karakternya dan apa yang sedang ia firkirkan
Namun, banyak juga yang memilih berinteraksi dalam dunia maya, karena kita bisa saling terhubung dalam jarak jauh. Kita bisa saling berbagi cerita dengan orang-orang yang memiliki hobi dan kesukaan yang sama, meski tidak saling mengenal secara nyata dan berjauhan. Dan dalam dunia maya tidak ada merasa kecanggungan dengan lawan bicara. Sering terjadi orang-orang yang akrab didunia maya dan sering saling bertukar bercerita, malah di kehidupan nyata tidak saling bicara bahkan menegur (pengalaman sendiri).
10. Jenis pekerjaan seperti apa yang Anda inginkan setelah menyelesaikan kuliah Anda sebagai mahasiswa TI?
Pada pertanyaan ini teman-teman menjawab dengan berbagai macam pekerjaan seperti, web designer, programmer, analis sistem, web developer, Software Engineering dll. Yang pasti berkaitan dengan bidang IT agar sesuai denga jurus, dan ilmu yang didapatkan dapat di manfaatkan sehingga tidak menjadi sia-sia.
11. Berikan kesan yang Anda rasakan selama menjadi mahasiswa IT.
Kebanyakan merasa senang dan berbagai perasaan lainnya, galau, capek, seru, menarik, dll. Dan begitu banyak suka dan duka yang di alami.Testimoni
Betapa penting nya arti teknologi saat ini, tidak hanya untuk mahsiswa IT bahkan untuk masyarakat umum. Hampir tidak ada lagi bidang yang tidak berkaitan dengan teknologi. Dan begitu besarnya keterkaitan serta ketergantungan kami sebagai mahasiwa IT terhadap perkembangan teknologi. Psikologi menyeimbangkan prilaku kita dalam kehidupan nyata dan dunia maya. Dan juga menjadikan kita dapat berinteraksi baik dengan lingkungan sekitar kita
Saya juga jadi mengerti apa yang dirasakn dan difikirkan teman-teman tentang keadaan dan lingkungan perkuliahan.
Dalam survey ini saya menyadari ada begitu banyak kekurangan dan kelemahan., karena ini pertama kali saya lakukan dan masih dalam pembelajaran. Karena itu saya mohon maaf apabila ada kata-kata yang tidak sesuai.
Terima Kasih :)